Fakultas Psikologi Universitas Hang Tuah Surabaya
Pada tanggal 29 – 31 Juli 2018 Fakultas Psikologi Universitas Hang Tuah Surabaya kedatangan Tim asesor BAN-PT.
Bapak Augustinus Supratiknya, Prof., Ph.D dan Ibu Wisjnu Martani, Dr., SU. ditunjuk BAN-PT sebagai tim asesor  untuk keperluan Visitasi Akreditasi Fakultas Psikologi Hang Tuah.
Kegiatan visitasi tersebut dimulai pada hari senin 30 Juli 2018 dengan agenda pertama penyambutan oleh Rektor dan Penjabat lain di ruang rapat rektor Universitas Hang Tuah, kemudian dilanjutkan dengan berkunjung ke gedung F2 Fakultas Psikologi Hang Tuah untuk melihat sarana dan fasilitas yang ada. Kemudian dilanjutkan dengan acara visitasi selanjutnya.
Pada hari terakhir selasa 31 Juli 2018 Tim Asesor membacakan hasil dari visitasi yang kemudian diumumkan untuk para Dekanat, Dosen, Tenaga Pendidikan sebagai bahan evaluasi. Ada beberapa kutipan kata yang disampaikan dari asesor untuk Fakultas Psikologi Hang Tuah yaitu “sambutan yang hangat dan penuh kekeluargaan”. Prosesi visitasi akreditasi oleh tim asesor selesai sekitar pukul 13:00, dan dilanjutkan dengan acara ramah tamah dan foto bersama dan kemudian setelah itu tim asesor dari BAN-PT meninggalkan Fakultas Psikologi Hang Tuah untuk kembali ke Jakarta dengan membawa hasil visitasi Akreditasi.
Semoga Fakultas Psikologi Hang Tuah Surabaya mendapat nilai baik dan menjadi lebih baik di waktu yang akan datang.
Hidup Fakultas Psikologi Hang Tuah Surabaya.
[metaslider id=1522]